Sunday, February 5, 2012

hong Kong - Shen Zhen - Macau - Hong Kong: Day 9

25 Desember 2011

Pagi ini kita mengurus check out dulu dari hotel terus barang – barangnya kita titipkan lagi di councierge nya karena mau jalan – jalan dulu di Macau.

Setelah itu baru makan pagi di rest seafood yang berada di perempatan jalan dekat dengan hotel. Rasa yang disajikan rasanya nikmat juga tapi untuk jalan pagi ini ke restaurant hawanya cukup dingin walaupun ngga terlalu jauh sebenarnya dari hotel, mungkin karena masih agak pagi untuk ukuran di sana padahal sudah hampir jam 10 lho.
Rencananya hari ini kita mau habiskan waktu untuk jalan – jalan ke St. Ruin Paul jadi selesai makan sebenarnya disarankan oleh pemilik restaurant itu untuk naik bus umum saja ke saja namun kita putuskan untuk naik bus gratis ke sana dan caranya adalah dengan jalan kaki dulu ke Venetian hotel dan nanti dari sana baru cari bus yang ke hotel di pulau Macau. Ternyata itu harus ke
Pelabuhan dulu dan nanti dari sana baru pindah ke bus misalnya Grand Lisboa or Wynn hotel.

Akhirnya kita putuskan naik bus yang ke Lisboa, karena yang ke Grand Lisboa tidak boleh untuk anak2, mungkin itu bus judi kali……jadi pake bus yang ke Lisboa, dan sebenarnya itu 1 gedung yang saling membelakangi.
Dari hotel Lisboa itu ternyata cukup dekat dengan Senado Square yang terkenal itu, jadi kita jalan kaki santai sambil menikmati pemandangan pertokoan dan juga banyaknya orang yang berkumpul di sana. Secara pribadi saya tidak suka Senado Square saat ini karena terlalu padatnya orang yang berjubel sehingga tidak ada lagi suasana santai dan nyaman karena sudah berdesak – desakan.

Mengikuti petunjuk peta yang didapat dari hotel akhirnya kami sampai ke arah St. Ruin Paul dan dari bawah sudah dapat terlihat, hanya saja jalannya panjang dan di sisi kiri kanan jalan penuh penjual makanan yang banyak menyediakan sample / contoh yang boleh di coba. Buntutnya anak – anak banyak mengambil sampel dendeng, asyik juga tuch, karena memang barang sample jadi sambil jalan sepanjang jalan kita coba – coba in semua dendeng yang ditawarkan…….xixixxxixi……..dan pada salah satu toko yang kebetulan enak kita beli juga akhirnya dendeng tersebut dan nanti habis dalam perjalanan ke Hong Kong dari Macau………

Selesai lihat – lihat di St. Ruin Paul itu yang sekarang sudah banyak di renovasi sehingga banyak sentuhan modernnya, saya juga sempat naik sampai ke bentengnya trus kita turun balik dan menuju ke arah Wynn hotel dulu, rencananya dari sana baru mau Galaxy di Taipa untuk kembali ke hotel ambil bagasi kita.

Sampai di Wynn sempat menunggu sejenak untuk menonton show air mancur menari yang diiiringi music…..indah sich, setelah itu baru dech kita mencari bus yang ke Pelabuhan untuk ganti bus menuju ke Galaxy.
Di Galaxy kami sempat masuk ke dalam dulu untuk foto – foto setelah itu baru dech berjalan kaki menuju ke hotel kami di Best Western. Ternyata jalannya cukup jauh juga klo dari Galaxy, lebih dekat jika dari Venetian hotel.
Sampai di hotel kita ambil bagasi kita dan menunggu sebentar di bus hotel yang akan membawa kita ke Pelabuhan, ternyata baru kita tahu jika bus hotel ini tidak ada penumpang yang akan ke pelabuhan ya bus ini hanya akan jalan sampai ke Venetian saja trus balik lagi ke hotel. Klo ada yang mau ke Pelabuhan baru akan diantarkan….pantas saja jika kita tunggu bus ini di pelabuhan kemungkinan kecil kita akan jumpa bus nya karena sebagian besar penghuni di Best Western adalah group tour bukannya pribadi seperti kita…..hehehehehe……..

Sampai di Pelabuhan di sana ada 2 counter tiket yang menuju ke Kowloon or mau ke Tsim Sa Tjui / TST dan karena apartement kita ada di Causeway Bay area Kowloon ya kita beli tiket yang ke arah situ trus langsung masuk ke imigrasi dan ternyata ruang tunggu sudah penuh sekali sehingga kita masuk saja ke ruang tunggu VIP Class soalnya ngga ada yang jaga dan minta tunjukkan tiket sich….xixixi….ngga lama ruang tunggu VIP ini juga langsung penuh boooooo…..

Setelah sampe di Ferry tempat duduk kami sekeluarga terpisah, tapi ngga terlalu jauh dach….dan anak2 sempat tertidur setelah menghabiskan dendeng yang tadi sore beli di perjalanan turun dari St. Paul itu. Lama perjalanan Ferry ini 1 jam, dan dari Ferry yang mendarat di area Central kita langsung turun menuju ke MTR Station walaupun sempat bingung juga karena turunnya sampe 5 lantai ke bawah……xixixixixi…..

Sampai di Causeway Bay ternyata sudah sekitar jam 11 malam, trus bingung juga mencari apartementnya karena alamat yang diberikan sudah berada sedikit di luar peta, dan jika dilihat di google sich arahnya bisa diperkirakan namun tanya – tanya ke orang jalan Heaven Street, ngga banyak yang tahu. Akhirnya telp yang ngurus apartement dan minta di jemput dach.

Setelah sampai di apartement yang memiliki 2 kamar itu, dan kita bayar sisanya dengan menggunakan uang rupiah, soale duit HKD sudah minim, dan ybs juga terima sich, jadi kita ngga perlu tukar USD lagi. Setelah yang ngurus apartement pergi, saya dan istri keluar rumah lagi untuk menyusuri balik arah ke MTR Station soale khan besok pagi – pagi sudah harus pergi, jika ngga malam ini cari jalan takutnya besok terlambat nanti repot. Kita putar – putar cukup jauh…xixixixi…..dan sampai pada kesimpulan ternyata jalan yang kita pilih tadi dari MTR itu sudah benar dan itu memang jalan pintas yang paling dekat dibandingkan dengan yang di tunjukkan oleh pengurus apartement. Sebelum pulang mampir ke 7 eleven beli semacam pop mie, eh nyampe di apartement anak2 masih pada main BB mereka tuch karena ada wifi di apartement yang bisa kita pergunakan…..seduh mie….akhirnya baru bisa pada tidur sekitar jam 2 dini hari tuch…

No comments:

Post a Comment