Sunday, February 5, 2012

Hong Kong - Shen Zhen - Macau - Hong Kong: Day 7

23 Desember 2011

Menjelang siang baru kami keluar hotel setelah menyempatkan makan pagi di hotel, dan rencananya hari ini mau kembali ke SEG mall untuk beli laptop saja karena akan banyak dipergunakan dibandingkan dengan kamera permintaan anakku yang paling gede sich. Namun ada syaratnya tuch mintanya yang branded, dan ngga mau lokalan, trus dari situ baru nanti jalan ke Splendid of China rencananya.

Setelah melihat-lihat akhirnya anakku tertarik dengan besutan Apple tuch yang lumayan mahal, akupun demikian walaupun awalnya ingin menawarkan seri S nya Sonny (Vaio) tapi setelah dilihat model dan barangnya koq berat dan tidak menarik bentuknya sehingga dirasakan terlalu mahal dan sayang klo sudah dibeli tapi tidak terpakai karena berat untuk dibawa-bawa gimana? Jadi pilihan tetap kembali pada Apple Macbook Air dan istriku yang menawar – nawar, dan setelah membandingkan dengan beberapa toko dan sempat diselingi makan siang di Mc Donald, akhirnya kami memutuskan untuk membeli laptop tersebut di salah satu toko yang menawarkan paling murah dan tokonya sich cukup besar serta ada tulisan ‘authorized reseller’nya Apple itu.

Ternyata setelah selesai semua urusan itu, hari telah menjelang sore namun kita tetap jalan ke Splendid of China, jadi dari SEG Mall gunakan Metro menuju ke OCT Station, keluar dari OCT station langit telah gelap dan itu letaknya pintu keluar itu tidak jauh dari lokasi yang dituju. Klo ingin naik kereta layang yang mengelilingi taman bisa langsung beli tiket di sebelah kiri dan naik ke towernya, sementara kita belok ke kanan ke taman situ dan ternyata pertunjukkannya tinggal 1 lagi saja, dan anak2 sudah tidak mau lagi karena mungkin juga kelelahan, akhirnya saya duduk saja di taman itu, sementara anak-anak dan istri malah masuk ke toko – toko sourvenir di sana dan akhirnya membeli 1 buah syall lagi, katanya lembut syall tersebut dan menarik / manis.

Hawa yang semakin dingin menusuk tulang akhirnya memaksa anak dan istriku untuk minta pulang saja, jadi kembali menggunakan Metro dari OCT ke Zuzilin Station yang berjarak hanya 2 perhentian saja. Sampe di hotel langsung tertidur.

No comments:

Post a Comment